Di Indonesia saat ini perkembangan pengetahuan hipnosis dan hipnoterapi semakin luar biasa. Hal ini ditandai dengan banyaknya buku yang membahas tentang hipnosis ataupun hipnoterapi yang tersebar di toko buku dan menghiasi rak-rak buku yang ada disana. Bahkan tidak sedikit ebook tentang hipnosis dan juga hipnoterapi bisa didapatkan secara gratis di media pencarian google yang ditulis oleh beberapa praktisi hipnosis ataupun hipnoterapi.
Seiring dengan perkembangannya, beberapa kelompok orang dari berbagai kalangan masih mempertanyakan perbedaan hipnosis panggung dengan hipnoterapi. Ini adalah pertanyaan yang sangat fundamental namun penting untuk diketahui.
Dalam penjelasan yang sederhana hipnosis panggung adalah salah satu aplikasi di dalam hipnosis yang digunakan untuk kepentingan hiburan (entertaint), dan hipnoterapi adalah aplikasi di dalam hipnosis yang digunakan untuk terapi dengan tujuan perubahan mental/psikologis.
Seorang hipnotis panggung adalah orang yang piawai dalam membuat subyek hipnosis memasuki kondisi hipnosa dalam waktu yang cepat, dan teknik induksi yang digunakan untuk membuat subyek memasuki kondisi hipnosa adalah teknik induksi cepat (shock induction).
Segala hal yang berhubungan dengan hipnosis panggung kebanyakan tidak mengandung unsur terapeutik. Berbeda dengan hipnoterapi yang tujuannya semata-mata adalah terapi untuk memfasilitasi perubahan dan juga mencapai kesehatan mental manusia. Jadi di dalam konteks terapi (hipnoterapi), klien terapi tidak akan pernah menjadi subyek bermain bagi seorang hipnoterapis.
Tidak semua orang yang menguasai hipnotis panggung dapat melakukan hipnoterapi. Ini berlaku bila seorang hipnotis panggung tersebut belum atau tidak mempelajari hipnoterapi. Dan sebaliknya, seorang hipnoterapi kebanyakan dapat melakukan hipnosis panggung.
Di dalam jenjang pelatihan hipnosis (The Indonesian Board of Hypnotherapy) ada tiga level/tingkatan yang dicapai, yang pertama Certified Hypnotist (CH) dan yang kedua adalah Certified Hypnotherapist (CHt), dan bila ingin melanjutkan menjadi pengajar/trainer/instruktur hipnosis ataupun hipnoterapi dapat melanjutkan ke jenjang Certified Instructor (CI).
Dari sini kita dapat memahami bahwa seorang yang hanya mengikuti pelatihan di level Certified Hypnotist tidak dapat melakukan terapi. Oleh karenanya bila Anda ingin mengikuti sesi hipnoterapi, pastikan bahwa terapis Anda adalah seorang Certified Hypnotherapist (CHt).
023/H
Leave a Reply